Apa Itu EDC BRI: Penjelasan Hingga Cara Mendapatkan

apa itu edc bri

Ingin memasang EDC BRI di usaha yang kamu jalankan tapi masih bingung dengan cara mendapatkannya? Jangan khawatir! Kamu bisa menemukan jawabannya dengan membaca artikel berikut ini.

Mesin EDC atau Electronic Data Capture merupakan salah satu perangkat yang wajib dimiliki oleh para pelaku usaha. Sebab perangkat yang satu ini bisa mempermudah proses transaksi di usaha yang sedang kamu jalankan. Bagaimana penjelasan lebih lanjut terkait perangkat yang sangat berguna bagi para pelaku usaha yang satu ini?

Apa Itu EDC BRI?

edc BRI
Sumber: Freepik/rawpixel.com

Mesin EDC merupakan perangkat yang bisa mempermudah proses transaksi yang ada di sebuah usaha. Dengan memiliki mesin EDC, para konsumen yang menggunakan produk dari usaha yang kamu jalankan bisa melakukan pembayaran secara non tunai atau cashless. Selain itu, pelanggan juga bisa mengakses aktivitas keuangan lainnya, seperti transfer, tarik tunai, hingga setor tunai tanpa perlu ke ATM maupun bank terkait.

Hal ini juga berlaku ketika kamu menggunakan mesin Electronic Data Capture dari Bank BRI. Dikutip dari laman resminya, mesin Electronic Data Capture BRI ini memungkinkan para pelanggan untuk melakukan pembayaran dengan menggunakan kartu debit atau kredit dari bank tersebut.

Selain itu, mesin EDC dari bank ini juga bisa menerima pembayaran konsumen yang menggunakan kartu BRIZZI maupun QRIS. Dengan demikian, kamu bisa memberikan alternatif pembayaran bagi para pelanggan yang datang dan menggunakan produk usaha mu.

Dapatkan Mesin EDC Di Topindoku

Itulah penjelasan terkait mesin EDC yang bisa kamu ketahui dalam artikel ini. Kamu bisa mendapatkan mesin EDC untuk memperlancar proses transaksi di usaha yang dijalankan dengan menggunakan aplikasi Topindoku.

Dengan memanfaatkan aplikasi ini, kamu bisa mendapatkan mesin EDC hanya dari rumah tanpa perlu datang ke bank secara langsung untuk mendapatkannya. Adapun langkah-langkah yang mesti kamu lakukan untuk mendapatkan mesin EDC di Topindoku adalah.

  1. Unduh dan pasang aplikasi Topindoku secara GRATIS di perangkat masing-masing.
  2. Hubungi kontak WhatsApp Topindoku untuk mengajukan permohonan mesin EDC. Kamu harus melampirkan dokumen seperti data diri, NPWP, dll.
  3. Setelah ajukan permohonan, selanjutnya kamu harus membuat rekening Bank NOBU. CS Topindoku akan membantumu untuk membuat akun rekening secara online yang nantinya bisa digunakan untuk proses pembayaran.
  4. Lakukan pembayaran pemesan di aplikasi Topindoku. Pastikan saldo aplikasi Topindoku di perangkatmu terisi agar proses pembayaran bisa berjalan lancar.
  5. Setelah itu, mesin EDC yang kamu pesan akan terhubung dengan rekening bank milikmu
  6. Mesin EDC akan dikirimkan ke lokasimu.

Sudah tidak bingung lagi untuk mendapatkan mesin EDC bukan? Unduh dan gunakan aplikasi Topindoku segera!

Bagikan Artikel

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
error: Konten yang ada di web ini dilindungi hak cipta!!
0
Beri komentar atau pertanyaan.x
()
x