Panduan Cara Bayar PKB (Pajak Kendaraan Bermotor)

cara bayar PKB

Bagi pemilik kendaraan bermotor, membayar PKB atau Pajak Kendaraan Bermotor merupakan hal yang wajib dilakukan. Bagi kamu yang tinggal di manapun, berikut cara bayar PKB dengan mudah.

Cara Bayar PKB Tahunan

Pajak kendaraan bermotor tahunan dapat dibayar melalui kantor Samsat terdekat atau via daring melalui samsat digital. Untuk pembayaran secara langsung ke kantor samsat diperlukan beberapa dokumen seperti KTP asli, BPKB, dan STNK asli.

Cara Bayar PKB Lima Tahunan

Untuk melakukan bayar PKB lima tahunan, kamu bisa datang ke kantor Samsat terdekat lalu cari bagian Perpanjangan Pajak, selanjutnya ikuti prosedur berikut:

  1. Siapkan dokumen yang diperlukan: KTP asli dan salinannya sebanyak 3 lembar, STNK dan salinannya sebanyak 3 lembar, dan BPKB asli serta salinannya sebanyak 3 lembar.
  2. Datang ke loket pemeriksaan fisik dan mintalah formulir. Isi formulir tersebut dengan lengkap, kemudian petugas akan melakukan penggesekan nomor mesin dan rangka.
  3. Selanjutnya, pergi ke loket pemeriksaan untuk menyerahkan hasil gesekan atau verifikasi petugas. Kamu akan mendapatkan surat keterangan validasi.
  4. Bawa surat keterangan validasi tersebut ke loket samsat dan mintalah formulir pajak 5 tahunan.
  5. Isi formulir pajak 5 tahunan tersebut dengan lengkap, lalu kumpulkan beserta dokumen pelengkap. Dokumen yang dibutuhkan antara lain BPKB asli dan KTP asli. Khusus untuk kendaraan bermotor yang dibeli secara kredit diperlukan surat pengantar dari perusahaan kredit serta salinan BPKB.
  6. Tunggu panggilan lalu bayar sesuai nominal biaya yang ditentukan.
  7. Setelah membayar, kamu akan mendapatkan kwitansi pembayaran dan menerima bukti pembayaran pajak yang sudah disahkan oleh kantor Samsat.

Cara bayar PKB juga dapat dilakukan secara daring melalui sistem online pajak daerah di aplikasi Info PKB dan juga Topindoku. Di Topindoku, selain bisa membayar PKB, kamu juga bisa membayar tagihan listrik, air, membeli pulsa, dan paket data. Selain untuk kebutuhan diri sendiri, kamu juga dapat berbuka usaha dengan menjadi Mitra Topindoku. Produknya lengkap dari melayani pembayaran BPJS, layanan Mini ATM, voucher game, hingga menjadi agen travel. 

Bagikan Artikel

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
error: Konten yang ada di web ini dilindungi hak cipta!!
0
Beri komentar atau pertanyaan.x
()
x