Cara Mendapatkan Mesin EDC BCA – Mesin EDC (Electronic Data Capture) menjadi alat yang penting bagi para pelaku usaha untuk menerima pembayaran non-tunai, khususnya melalui kartu debit dan kredit.
Bagi kamu yang memiliki bisnis dan ingin menyediakan opsi pembayaran yang lebih praktis, mesin EDC BCA dapat menjadi pilihan tepat. Berikut panduan untuk mendapatkan mesin EDC BCA terbaru dan penawaran alternatif dari Topindoku yang mungkin cocok untuk kamu.
Cara Mendapatkan Mesin EDC BCA Terbaru
Harus kamu ingat, pengajuan mesin EDC BCA tidak selalu 100% disetujui. Biasanya tim bank lebih berhati-hati dan memastikan kamu kayak mendapatkan mesin EDC.
Meski begitu memang mesin EDC BCA menawarkan berbagai fitur yang memudahkan transaksi, mulai dari penerimaan pembayaran kartu debit dan kredit, hingga pembayaran menggunakan QRIS.
Berikut langkah-langkah mendapatkan mesin EDC BCA:
1. Siapkan Dokumen
Persiapkan beberapa dokumen penting seperti:
- Fotokopi KTP pemilik usaha
- NPWP pemilik atau perusahaan
- SIUP (Surat Izin Usaha Perdagangan) atau izin usaha lainnya
- Fotokopi rekening tabungan BCA atas nama pemilik usaha
2. Kunjungi Cabang BCA Terdekat
Setelah dokumen siap, kamu bisa mengunjungi cabang BCA terdekat untuk berkonsultasi dengan Customer Service mengenai pengajuan mesin EDC.
3. Isi Formulir Permohonan
Di cabang, kamu akan diminta mengisi formulir permohonan. Isi dengan lengkap dan sertakan informasi tentang jenis bisnis, estimasi volume transaksi harian, dan sebagainya.
4. Proses Verifikasi
Pihak BCA akan melakukan verifikasi data dan dokumen yang kamu berikan. Proses ini memerlukan waktu beberapa hari kerja, tergantung pada kelengkapan dokumen dan ketersediaan mesin EDC.
5. Penempatan Mesin EDC
Setelah disetujui, mesin akan dikirim dan dipasang di tempat usaha kamu oleh tim teknisi BCA. Tim ini juga akan memberikan pelatihan singkat mengenai cara menggunakan dan merawat mesin.
*Informasi ini bisa berubah sewaktu-waktu mengikuti kebijakan dari Bank BCA
Mau Mesin EDC Tanpa Syarat?
Bagi kamu yang mencari opsi lain tanpa persyaratan ketat atau biaya bulanan, mesin EDC Topindoku bisa menjadi alternatif terbaik! Topindoku menawarkan mesin EDC dengan proses pengajuan yang lebih mudah, tanpa syarat dan dokumen yang rumit.
Ini keunggulan mesin EDC Topindoku:
- Tanpa Syarat Rumit: Dapatkan mesin EDC tanpa proses yang rumit dan dokumen yang banyak.
- Biaya Terjangkau: Mesin EDC Topindoku menawarkan biaya terjangkau dengan potongan transaksi kompetitif.
- Mudah Digunakan: Alat ini dirancang dengan antarmuka yang mudah dipahami untuk semua kalangan pelaku usaha.
- Jaringan Luas: Bekerjasama dengan bank konvensional dan bank daerah terlengkap!
Cara Mendapatkan Mesin EDC Topindoku
Cara mendapatkannya cukup mudah, kamu bisa ikuti langkah di bawah ini:
- Gabung Mitra Topindoku, Klik link di sini!
- Pembelian sepenuhnya melalui aplikasi Topindoku, jadi pastikan kamu sudah daftar sebagai Mitra Topindoku
- Jika sudah hubungi CS Topindoku, hubungi dengan klik link ini https://bit.ly/TopindokuEDC
- Tunggu CS balas dan EDC akan segera di proses
Lihat Artikel Seputar Bisnis Selengkapnya Di Sini!
Kesimpulan
Mesin EDC merupakan investasi penting bagi bisnis yang ingin meningkatkan kenyamanan dan kelancaran transaksi. Kamu dapat menikmati layanan pembayaran terintegrasi, namun jika kamu menginginkan opsi yang lebih simpel dan terjangkau, mesin EDC Topindoku adalah solusinya! Yuk dapatkan mesin EDC impianmu sekarang!
Saya bekerja di Topindoku sebagai SEO Content Writer. Selain menulis, saya mengisi waktu luang untuk travelling, fotografi dan senang mencoba hal baru.