Cara Tukar Uang Baru 2023

Tukar uang baru

Tukar uang baru menjelang lebaran biasanya dilakukan oleh sebagian masyarakat Indonesia. Uang baru ini nantinya akan diberikan kepada sanak saudara untuk berbagi di hari raya lebaran. Tradisi ini di Indonesia cukup populer dan banyak orang yang menukar uang baru. Tapi ingat, tukar uang baru harus ke tempat yang terpercaya dan resmi, seperti ke Bank Indonesia (BI) untuk menghindari kejahatan, penipuan atau adanya uang palsu. Mau tau cara tukar uang baru dengan mudah? Yuk simak di artikel ini!

 

Cara Tukar Uang Baru Di Bank Indonesia (BI)

Bank Indonesia menyediakan layanan penukaran uang di 5.066 titik seluruh Indonesia. Untuk menukar uang di Bank Indonesia, kamu bisa melakukan cara sebagai berikut:

Tukar Online

  1. Download dan buka aplikasi PINTAR atau klik website berikut pintar.bi.go.id.
  2. Pada halaman PINTAR, pilih menu “Kas Keliling”.
  3. Pilih provinsi lokasi penukaran yang sesuai dengan lokasi kamu.
  4. Selanjutnya PINTAR akan menampilkan daftar lokasi dan tanggal yang tersedia untuk dipilih.
  5. Isi data, setelah jadwal kamu muncul, kamu sudah bisa menukarkan uang ke cabang Bank Indonesia (BI) terdekat di lokasi kamu.

Tukar Offline

  1. Kunjungi Kantor Bank Indonesia terdekat, informasi lokasi kantor BI terdekat ada di situs web resmi BI klik halaman https://pintar.bi.go.id/Order/KasKeliling
  2. Persiapkan identitas diri yang sah seperti KTP atau paspor.
  3. Berikan uang kepada petugas BI. Berikan uang kepada petugas BI.
  4. Tunggu proses verifikasi. Petugas BI akan memeriksa dan memverifikasi keasliannya.
  5. Terima uang baru. kamu akan menerima uang baru yang masih dalam kondisi yang baik.

 

Jadwal Tukar Uang Baru Di Bank Indonesia (BI)

Penerimaan tukar uang baru di Bank Indonesia (BI) terhitung dari tanggal 27 Maret-20 April 2023. Jadi masih ada kesempatan nih buat kamu yang ingin tukar uang baru di BI. Pada umumnya, Bank Indonesia (BI) memberikan layanan penukaran uang dalam denominasi besar seperti pecahan Rp100.000, Rp50.000, Rp20.000 dan Rp10.000. Namun, Bank Indonesia (BI) memiliki aturan mengenai batas jumlah, untuk Bank Indonesia (BI) sendiri menetapkan nilai maksimal adalah Rp3.800.000/orang. 

 

Nah itu dia informasi mengenai cara dan jadwal tukar uang di Bank Indonesia (BI). Masih ada kesempatan buat kamu tukar uang resmi ke Bank Indonesia, ya. Tapi ingat, masyarakat Indonesia sangat antusias, setiap harinya akan dibatasi dengan jumlah kuota tertentu. Sistemnya siapa cepat dia dapat.

Jadi kalau kamu belum dapat jangan sedih ya, kamu masih bisa kok bagi-bagi THR virtual yang lebih kekinian dengan cara transfer bank, beliin pulsa, paket data, token listrik atau isi e-money. Lebih praktis dan mudah kan? Nah, biar makin hemat dan gak ribet, bagi-baginya lewat Topindoku aja!

Kamu bisa beli seluruh produk virtual yang lengkap cuma dalam satu aplikasi. Yuk cobain dan gabung jadi Mitra Topindoku sekarang, genggam segudang peluang!

Bagikan Artikel

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
error: Konten yang ada di web ini dilindungi hak cipta!!
0
Beri komentar atau pertanyaan.x
()
x